RIO SUKO KAYO: “UNTUK HTK SAYA DI GARDA TERDEPAN”

SUNGAI PENUH– Mardanus menyatakan “untuk HTK saya berada di Garda Terdepan”  pria dengan gelar Rio Suko Kayo ini dilahirkan di Desa Lubuk Paku Tanggal 27  Desember 1973,  ayah dua anak ini merupakan tokoh masyarakat Desa Lubuk paku  dan aktif diberbagai organisasi kepemudaan  seperti Karang Taruna dan pengurus Ikatan Pemuda Kerinci Hilir Bersatu (IPKHISATU).

Suami dari Santi Nasmadewi ini dikenal sebagai pria yang bersahaja dan mudah bergaul, tak khayal siapa saja yang mengenalnya akan merasa akrab dan nyaman bersahabat dengan Mardanus. Dari pernikahannya tersebut Mardanus dikarunia dua orang putra gagah yang saat ini masing-masing kuliah di STIE Semester IV (Sulung)  dan sibungsu masih mengeyam pendidikan di Pondok Pesentran Nurul Haq Kelas 2 MTs.

Saat ini Mardanus aktif sebagai salah satu relawan diorganisasi HTK Family Center, dirinya termasuk salah satu yang mengingin agar organisasi ini didirikan untuk menyatukan seluruh Tim dan Relawan HTK. Hingga saat ini dirinya masih terus aktif sebagai anggota dari HTK Family Center, melalui organisasi HTK FC Mardanus berharap agar semua relawan dan tim HTK terus saling berkomunikasi layaknya keluarga besar yang saling membutuhkan satu sama lain.

Saat dijumpai di sekretariat HTK FC Mardanus menjelaskan bahwa dirinya akan senatiasan berjuang untuk H. Tafyani Kasim dan saya akan berada di garda depan untuk memperjuangkan H. Tafyani Kasim, ” Bagi saya memperjuangkan HTK adalah kewajiban dan saya akan  senantiasa konsisten berada di garda terdepan untuk menyukseskan langkah HTK  maju sebagai calon anggota DPR-RI”. Pungkasnya. (OS)

TAFYANI KASIM | CALON BUPATI KERINCI 2024 – 2029