MELAWAN LUPA, EKSISTENSI DEPATI 4 ALAM KERINCI

KERINCI- Terlepas dari masa Kerinci kuno (Animisme dan Dinamisme), Kebudayaan masyarakat Kerinci berangsur-angsur membaik, hingga terbentuklah Kerajaan di Bumi Sakti Alam Kerinci yang dikomandani oleh Depati Empat Alam Kerinci. Depati empat tersebut adalah Atur Bumi, Biang Sari, Rencong Telang dan Depati Muaro Langkap.

Bagaimanapun juga perkembangan pranata sosial masyarakat tidak bisa terlepas dari pengaruh struktur dari masyarakat itu sendiri, yang terbentuk sejak lama jauh sebelumnya.  Rakyat Kerinci pada zaman dahulu terbentuk hidup dalam satu kesatuan hukum di bawah pemerintahan yang berdaulat penuh, yang dikenal dengan istilah “Depati Empat Alam Kerinci”, sampai abad ke dua puluh kekuasaan Depati Empat Alam Kerinci meliputi daerah Kerinci Rendah dan daerah Kerinci Tinggi. Daerah Kerinci tinggi meliputi Kabupaten Kerinci dan Kecamatan Muaro Siau dan Kecamatan Jangkat  di Kabupaten Merangin. Sedangkan Kerinci Rendah meliputi kecamatan Sungai Manau, Kecamatan Bangko di Tabir, juga berada di wilayah Kabupaten Merangin.

Secara admininstratif pemerintahan Depati Empat Alam Kerinci terdiri atas tujuh tanah depati, empat tanah depati terletak di Kerinci Tinggi yaitu:

  1. Tanah Depati Atur Bumi, meliputi Kecamatan Sitinjau Laut, Kecamatan Sungai Penuh, Air Hangat, Air Hangat Timur, Air Hangat Barat dan  Kecamatan Gunung Kerinci.
  2. Tanah Depati Biang Sari, berada pada sebahagian wilayah Kecamatan Gunung Raya dan sebahagian di wilayah Danau Kerinci
  3. Tanah Depati Rencong Telang, sebahagian wilayah Gunung Raya, sebahagian Kecamatan Danau Kerinci, Kecamatan Muaro Siau, Kecamatan Tabir dan Jangkat.
  4. Tanah Depati Muaro Langkap, sekarang berada di sebahagian wilayah Kecamatan Gunung Raya dan sebahagian Kecamatan Sungai Manau. (Idris Djakfar :19)

Sedangkan tiga tanah depati terletak di Kerinci Rendah yaitu:

  1. Tanah Depati Setio Nyato, berada pada sebahagian tanah Kecamatan Sungai Manau.
  2. Tanah Depati Setio Rajo, berada di sebahagian Kecamatan Bangko
  3. Tanah Depati Setio Beti, juga berada di sebahagian tanah Bangko. (Idris Djakfar :19).  (Sekretariat HTK FC: Adm Mds: OS)

TAFYANI KASIM | CALON BUPATI KERINCI 2024 – 2029