HTK Family Centre,Terbitkan Kartu Kerinci Cermat Hingga 70.000

Sungai Penuh 17 Januri 2017,  HTK Family Centre resmi merilis kartu Kerinci Cermat (KKC)  untuk masyarakat Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh, acara opening HTK Family Centre dihadiri oleh Wali Kota Sungai Penuh Prof. Dr. H. Asafri Jaya Bakri, MA, Danramil 0417 Kerinci dan beberapa tokoh masyarakat Kabupeten Kerinci.  Sebelum meresmikan HTK Family Centre Walikota Sungai Penuh menyampaikan disela pidatonya bahwa dirinya mengapresiasi langkah H. Tafyani Kasim selaku Pimpinan HTK Family Centre yang telah bersedia membantu masyarakat Kerinci yaitu dengan menerbitkan kartu KKC yang berupa jaminan asuransi bagi masyarakat yang memiliki kartu tersebut yaitu berupa santunan untuk meninggal dunia karena kecelakaan dengan nominal bantuan Rp. 3.000.000, Meninggal dunia biasa Rp. 1.500.000 dan jaminan biaya pengobatan akibat kecelakaan senilai Rp. 500.000. Selain itu  H. Tafyani Kasim juga mengungpakan bahwa pihaknya akan mencetak kartu KKC sebanyak 70.000 kartu untuk wilayah Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh, dirinya juga mengungkapkan bahwa tidak tertutup kemungkinan kartu yang serupa juga akan diterbitkan untuk masyarakat Provinsi Jambi.

“Ya..sementara ini kita terfokus mencetak untuk  masyarakat  Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh sejum 70.000 kartu, namun tidak tertutup kemungkinan kita juga akan merilis kita yang sejenis untuk masyarakat Provinsi Jambi, saya berharap nantinya bantuan saya bisa bermanfaat bagi masyarakat yang mendapatkan kartu KKC”.Ujarnya.

 

TAFYANI KASIM | CALON BUPATI KERINCI 2024 – 2029